Profil Rumah Sakit Syarif Hidayatullah
Profil Perusahaan / Lembaga: Rumah Sakit Syarif Hidayatullah
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan:
Rumah Sakit Umum di Ciputat Tangerang Selatan.
Bagaimanapun juga adanya RSSH tidak terlepas dari perjuangan mahasiswa IAIN yang sadar akan pentingnya kesehatan dalam mewujudkan cita-citanya yang dimplementasikan dengan mendirikan sebuah balai pengobatan, Corps Kesehatan Mahasiswa.
Perubahan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) menjadi sebuah Universitas Islam Negeri (UIN) yang memiliki berbagai fakultas umum, termasuk diantaranya Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, adanya tuntutan masyarakat serta tingginya persaingan dalam jasa kesehatan merupakan energi yang mendorong pengembangan institusi kesehatan yang sebelumnya berbentuk poliklinik menjadi rumah sakit yang saat ini bernama Rumah Sakit Syarif Hidayatullah (RSSH). Hal ini dimungkinkan mengingat kinerja manajemen yang terus meningkat sejak tahun 1990.
- Corps kesehatan Mahasiswa (BP) 1962
- BP, BKIA dan RB 1969
- Puskes IAIN 1976
- Puskes IAIN, dikelola Yayasan 1986
- Klinik Syarif Hidayatullah 1990
- Rumah Sakit Syarif Hidayatullah 2007
Visi RSSH adalah Menjadi Rumah Sakit Islam yang berkualitas, modern, berdaya saing, dan membanggakan
Misi RSSH adalah :
- Melaksanakan nilai Islam secara menyeluruh ke dalam semua aspek manajemen pelayanan.
- Memberikan pelayanan yang bermutu berbasis keselamatan dan kepuasan pasien oleh SDM yang berkualitas dan bertanggung jawab yang memiliki pengetahuan dan keterampilan sesuai kompetensi.
- Membangun pelayanan kesehatan modern yang berbasis IT dengan transformasi digital terpadu konsep industry 4.0 dan society 5.0.
- Memberikan dukungan dalam penyediaan fasilitas pendidikan dan pelatihan dibidang medis/kesehatan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
- Menjadi bagian integral dari jaringan sistem pelayanan kesehatan nasional.