Profil PT Wistara Andalas Persada
Profil Perusahaan / Lembaga - PT. Wistara Andalas Persada
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan
Perusahaan Pelayanan Jasa Logistik! PT Wistara Andalas Persada (WAP) didirikan pada tahun 2014 dan memulai bisnisnya di angkutan transportasi darat, saat ini perseroan fokus pada jasa transportasi hasil tambang.
WAP telah menjadi salah satu penyedia jasa transportasi mineral dan batu bara terbesar yang didukung oleh sumber daya dan tenaga yang profesional serta berintegritas. WAP selalu berupaya menyediakan jasa pertambangan yang aman, efisien, dan efektif.
Fokus kami adalah untuk memberikan kesejahteraan dan energi bagi masyarakat indonesia melalui inovasi yang konsisten dan berkelanjutan untuk menuju masa depan yang lebih baik.
VISI
Menjadi perusahaan pertambangan terdepan dan berskala global
MISI
- Menjunjung nilai profesionalisme, integritas, kerja tim, dan inovasi.
- Menjunjung budaya transparansi dan kejujuran guna mencapai kepuasan pelanggan.
- Menjunjung tinggi ekosistem yang dapat memudahkan pelanggan melalui komunikasi yang baik