Profil Adelle Jewellery
Profil Perusahaan / Lembaga - Adelle Jewellery
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan
Adelle Jewellery by PT Mitra Manunggal Mahardika merupakan perusahaan retail jewellery yang mengedepankan desain yang berkualitas tinggi untuk para customernya. Adelle memiliki kantor pusat di daerah Kelapa Gading, Jakarta dan memiliki toko di Mall Pasar Atom, Surabaya. Berperan dalam momen berharga Anda adalah kebanggaan kami! Temukan koleksi perhiasan berlian yang akan melengkapi Anda dan momen berharga di toko Adelle Jewellery terdekat.
Berdiri sejak tahun 2013 Adelle Jewellery memiliki misi untuk membuat mahakarya yang berkonsep dan memiliki emotional value. Sebagai pencipta seni keindahan perhiasan berkelas dunia di Indonesia, kami terus berkomitmen memberikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia termasuk pelayanan yang hangat layaknya keluarga.
Sebagai trend leader dalam industri perhiasan, adalah sebuah kehormatan bagi kami untuk melengkapi momen berharga Anda dengan sesuatu yang tidak terlupakan. Kami membuat perhiasan berlian untuk menyampaikan pesan dan sebagai wujud ekspresi akan sesuatu yang sulit untuk diungkapkan.
Kami membantu Anda terhubung dengan orang terkasih dalam menyediakan perhiasan berlian yang sesuai dengan style dan personality mereka.
Untuk memastikan Anda mendapatkan perhiasan terbaik, kami membuat setiap perhiasan dengan emas dan berlian yang telah melalui proses quality control yang ketat, menghasilkan perhiasan berlian yang indah dan berkualitas.
Menggabungkan keahilan pengrajin dan teknologi terkini, kami tidak hanya menghadirkan perhiasan berlian terbaik, namun juga perhiasan berlian yang menceritakan keindahannya melalui detail dalam setiap potongan dari perhiasan berlian itu sendiri.