Profil Be Blessed Fitness
Profil Perusahaan / Lembaga: Be Blessed Fitness
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan:
Gym & Fitness Center Bandung!
Pusat kebugaran atau fitness center bandung dengen fasilitas lengkap dan higenis. Kami mengundang pecinta kebugaran dan gaya hidup sehat untuk menikmati gaya hidup sehat di pusat latihan. Tersedia Beragam Program Fitness dan Aerobik untuk pemula, fasilitas Private Trainer, hingga tempat nongkrong sehat untuk anda yang berada di Bandung.
BE BLESSED Fitness adalah pusat kebugaran terbaru milik Hendra Kurniawan Jahja Saputra di Bandung, Seorang pengusaha textile yang memiliki passion dibidang kebugaran. Kecintaanya di dunia fitness / kebugaran terbukti dengan keaktifannya dalam mengikuti berbagai tournament seperti Superbody di USA, Mr. Olimpia Natural di Australia.
Dengan prestasi yang sangat luar biasa di kancah Internasional maupun di PON secara Nasional, Beliau sangat aktif membagikan gaya hidup sehatnya sampai dengan sekarang di usia 63 tahun (2022) ini.
Visi
Menghadirkan sarana fasilitas kebugaran yang lengkap, terjangkau dan terstandarisasi dan mewujudkan hasil kesehatan dan bentuk fisik yang lebih baik bagi semua member melalui cara teraman dan praktis.
Misi
Bandung Sehat dan Bugar melalui Be Blessed Fitness
Open Hour:
- Senin - Jumat (06.00 - 21.00)
- Sabtu - Minggu (07.00 - 19.00)