Profil Cerita Roti
Profil Perusahaan / Lembaga - Cerita Roti
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan
KENIKMATAN SEMUA GENERASI! Cerita Roti merupakan salah satu bisnis atau usaha yang bergerak dalam bidang FnB dengan mengelola toko roti yang menyediakan roti sobek buatan tangan yang menggabungkan rasa nostalgia dan teknik modern Prancis yang berlokasi di area Kecamatan Gambir Kota Jaakrta Pusat Provinsi DKI Jakarta.
Peritel minuman grab-and-go Kopi Kenangan meluncurkan brand baru untuk menemani sajian kopi dan varian minuman dari Kopi Kenangan bernama Cerita Roti. Cerita Roti merupakan salah satu langkah awal Kopi Kenangan untuk memperluas jangkauannya dalam membawakan minuman serta makanan berkualitas kepada konsumen.
Cerita Roti membawa konsep roti jaman dahulu atau jadul yang dapat dinikmati beragam generasi. Mengusung nostalgia akan jenis roti klasik Indonesia yaitu roti sobek. Pendekatan dari Cerita Roti terinspirasi dari Kopi Kenangan yang telah mengangkat kenangan masa lalu, namun kali ini mengangkat kenangan masa kecil.
Meski berkonsep jadul, empat varian Cerita Roti dibuat dengan bahan-bahan premium berkualitas tinggi. Cokelat Klasik berisi dark chocolate premium dari Ghana, Keju Manis terbuat dari natural gold cheddar cheese. Milo menggunakan bubuk Milo asli yang dipadukan dengan Australian cream, serta Daging Asap Keju dengan smoked beef dari Amerika. Dibuat dengan tangan menggunakan teknik modern Perancis tanpa bahan pengawet, Cerita Roti terasa lembut dan empuk seperti awan.