Profil PT BPR Majatama Perseroda

Gambar PT BPR Majatama Perseroda

Profil Perusahaan / Lembaga - PT. BPR Majatama Perseroda
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan

BPR Majatama adalah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang bergerak dibidang Perbankan. Bank Perkreditan Rakyat Majatama ini beroperasional sejak Tahun 1979 dengan nama Perusahaan Daerah Bank Pasar, berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Daerah Tingkat II Mojokerto Nomor 5 Tahun 1979.

Kemudian pada Tahun 1994, nama Perusahaan  Daerah Bank Pasar dirubah namanya menjadi PD. BPR Bank Pasar Kabupaten Daerah Tingkat II Mojokerto Berdasarkan Peraturan Daerah Tingkat II Mojokerto Nomor 10 tahun  1994  tentang  Perusahaan  Daerah Bank Perkreditan Rakyat Bank Pasar.

Seiring dengan keinginan dari pemegang saham untuk merubah image BPR dan untuk mengembangkan pelayanan BPR kepada masayarakat secara lebih profesional, maka Sejak Tanggal 1 September 2014 BPR berubah badan hukum dan nama menjadi Perseroan Terbatas Bank Perkreditan Rakyat Majatama, berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Mojokerto Nomor 17 Tahun 2012 dan Akta Anggran Dasar Nomor 2 tanggal 13 Januari 2014 Notaris RETNO DEWI KARTIKA, SH, M.Kn yang disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam Surat Keputusan No. AHU-07255.AH.01.01 Tahun 2014 dan persetujuan Otoritas Jasa Keuangan No. S-148/KR.31/2014 Tanggal 15 Agustus 2014

Visi
Menjadi BPR yang Besar, Kuat dan Sehat yang diakui keberadaannya secara Nasional dengan mengedepankan keimanan dan ketaqwaan, serta pelayanan, manfaat dan kontribusi sebesar-besarnya kepada masyarakat luas

Misi

  1. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan kepada UKM, IKM, petani, koperasi dan masyarakat umum lainnya.
  2. Melakukan inovasi, peningkatan teknologi dan terobosan-terobosan baru agar BPR secara kelembagaan dan produk-produknya dapat dikenal oleh masyarakat dan diakui keberadaannya secara nasional.
  3. Mendukung program-program Pemerintah dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah melalui penyediaan produk dan jasa perbankan yang unggul berdaya saing dan relevan.
  4. Menjalankan usaha secara amanah dan terpercaya serta sesuai dengan kaidah-kaidah perbankan yang sehat secara profesional.
  5. Meningkatkan kapasitas manajemen kelembagaan dan kompetensi SDM untuk mendukung pertumbuhan kegiatan usaha BPR serta memberikan nilai tambah bagi stakeholder.
Lokasi: Jl. Raden Wijaya No.19, Mergelo, Kranggan, Kec. Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur 61321
Peta: