Profil PT Bumi Konawe Minerina

Gambar PT Bumi Konawe Minerina

Profil Perusahaan / Lembaga - PT. Bumi Konawe Minerina
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan

PT. Bumi Konawe Minerina adalah perusahaan yang berfokus pada sektor industri pertambangan bijih nikel. Perusahaan ini berlokasi di Desa Mandiodo, Kecamatan Molawe, Kabupaten Konawe Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara.

Berdasarkan bentuk dan karakteristik lapisan bijih nikel serta lapisan penutupnya, sistem penambangan yang diterapkan di PT. Bumi Konawe Minerina adalah sistem tambang terbuka dengan metode Open Cast. Sistem Penambangan yang digunakan oleh PT. Bumi Konawe Minerina adalah tambang terbuka dengan metode Open Cast Selective Mining.

PT. Bumi Konawe Minerina memiliki target produksi sebesar 50.620,12 ton/bulan untuk satu fleet kerja pengangkutan material overburden dan bijih Nikel dari front penambangan menuju stockpile/ETO. Dalam kegiatan penambangan bijih nikel dibutuhkan alat-alat mekanis seperti alat muat dan alat angkut. Produksi yang dihasilkan oleh alat muat adalah 90.685,53 ton/bulan yang sudah mencapai target produksi, sedangkan alat angkut dumptruck adalah 41.928,29 ton/bulan atau sebesar 82,83% dari target produksi, sehingga perlu dilakukan kajian terhadap kinerja alat angkut pada kegiatan penambangna bijih nikel agar dapat tercapai target yang diinginkan perusahaan.

Lokasi: Mandiodo, Molawe, North Konawe Regency, South East Sulawesi 93352
Peta: