Profil PT Dutagriya Sarana

Gambar PT Dutagriya Sarana

Profil Perusahaan / Lembaga - PT Dutagriya Sarana
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan

Berawal dari perusahaan General Trading, Sejak bulan Oktober tahun 2002 PT Dutagriya Sarana (DGS) mulai berkiprah di bidang penyediaan jasa Sumber Daya Manusia. Berkantor pusat di Jakarta, sampai dengan sekarang DGS telah melayani klien dengan memasok tenaga kerja yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. DGS sangat menghargai kepercayaan klien dan mitra usaha, dengan demikian bertekad memberikan pelayanan terbaik untuk klien maupun kandidat pegawai yang dikelola. DGS menspesialisasikan diri pada jasa penyediaan dan pengelolaan pegawai permanen (permanent staff) pegawai temporer (contractual staff), maupun pegawai alihdaya (outsourced staff) dan telah berpengalaman melayani permintaan dalam jumlah besar dalam tenggang waktu yang relatif singkat.

Sebagai perusahaan jasa konsultansi di bidang Sumber Daya Manusia, DGS didukung oleh tenaga yang cukup berpengalaman, terlatih, terdidik dan memiliki dedikasi dan profesionalitas yang tinggi, sehingga akan senantiasa:

1. Menjalankan usaha dengan cara memenuhi komitmen, memberikan kepastian dan menjamin kepuasan bagi klien dan mitra usaha.
2. Bersama-sama dengan klien dan mitra usaha saling mendukung dalam memajukan usaha.

Visi
"Menjadi perusahaan pemasok jasa SDM yang handal dan terpercaya dalam hal penyediaan sarana serta sumberdaya pendukung bisnis mitra usaha, yang memiliki nama baik dan diakui oleh masyarakat pemakai jasa".

Misi
Menjadikan Sumberdaya Manusia sebagai modal utama perusahaan dalam berusaha dan mencapai keberhasilan usaha disegala bidang, dengan cara :

  • Mengupayakan perluasan kesempatan kerja dan peningkatan karir bagi angkatan kerja Indonesia dalam rangka memperkecil angka pengangguran (WHY)
  • Mengupayakan pelayanan jasa terpadu dalam bidang penempatan, pelatihan dan pengelolaan sumberdaya manusia bagi berbagai jenis industri dan institusi pengguna jasa (WHAT)
  • Mengupayakan penempatan dan pengelolaan sumberdaya manusia yang profesional, produktif, beretos kerja dan berdaya saing yang tinggi, baik untuk ukuran didalam maupun diluar negeri, secara konsisten dan berkesinambungan (WHO)
  • Mengupayakan pembinaan hubungan industrial yang harmonis dan kondusif antara sumberdaya manusia yang dikelola dengan para pegguna jasa atau pemberi kerja, sebagai bagian dari misi pembangunan ketenagakerjaan nasional (HOW)
  • Mengupayakan pengelolaan perusahaan secara profesional, transparan dan bertanggungjawab sehingga dapat memiliki obyektifitas dan kredibilitas yang tinggi sebagai penyedia layanan jasa bidang sumberdaya manusia yang memenuhi standar perusahaan publik. (WHAT FOR)
Lokasi: Graha Mas Fatmawati Blok A.10-11, Jl. RS. Fatmawati No.71, Jakarta, Indonesia
Peta: