Profil PT Graha Alam Sempurna

Gambar PT Graha Alam Sempurna

Profil Perusahaan / Lembaga: PT Graha Alam Sempurna
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan:

PT. Graha Alam Sempurna (GAS) adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang distribusi pupuk organik dengan segmen pasar dalam maupun luar negeri. PT. Graha Alam Sempurna berdiri pada tahun 2011, beralamat di Dian Istana G11 No.9, Moca Terrace Jl. Dian Istana, Wiyung 60228 Surabaya – Indonesia. PT. GAS merupakan distributor tunggal dari produk-produk yang dihasilkan oleh CV. Graha Sirtu dengan merk GDM. Produk yang dimaksud adalah pupuk organik cair (POC) spesialis tanaman pangan sayur, POC spesialis tanaman perkebunan, POC spesialis buah-buahan, POC spesialis perkebunan kelapa sawit, POC spesialis tanaman hias, POC spesialis lapangan golf, suplemen organik cair (SOC) spesialis ternak, SOC spesialis kolam tambak, dan Black BOS (Bio Organic Stimulant).

Kualitas produk adalah hal utama yang bisa berikan untuk anda. Terbukti, kami telah berhasil meraih penghargaan The Best Quality Product & Costumer Satisfaction Of The Year 2018, The Best Quality Packaging And Creative Design Of The Year 2018, The Most Trusted Prganic Fertilizer Distributor Company Of The Year 2018 dan telah tersertifikasi organik oleh LESOS.

GDM merupakan pupuk organik cair & suplemen organik cair berkualitas dengan harga PRO RAKYAT. Dengan kualitas suplemen & pupuk organik cair terbaik dikelasnya yang telah terbukti dengan berbagai sertifikat serta penghargaan yang telah didapat, namun harga produk GDM tetap PRO RAKYAT.

Produk GDM memiliki kapasitas produksi hingga 30 ton per hari. Hal ini membuat GDM mampu mensuplai kebutuhan pasar Nasional hingga Internasional setiap saat. GDM mampu mensuplai kebutuhan pasar skala Nasional hingga Internasional. Team support GDM siap memberikan support apapun demi kepuasan pelanggan kami. Selalu memberikan pelayanan terbaik untuk Anda.

"PT. Graha Alam Sempurna memiliki visi “Gemah Ripah Loh Jinawi” berkomitmen untuk menjadikan tanah Indonesia subur seperti pada mulanya.”

Lokasi: Jl. Keramat I, Wiyung, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur 60228
Peta: