Profil PT Hidup Makmur Sejahtera (RS Fathma Medika)
Profil Perusahaan / Lembaga - PT. Hidup Makmur Sejahtera (RS Fathma Medika)
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan
Akreditasi Paripurna KARS! Rumah Sakit Fathma Medika merupakan rumah sakit swasta yang didirikan oleh PT Hidup Makmur Sejahtera tahun 2014 sebagai suatu usaha yang bergerak dibidang pelayanan kesehatan yang ditujukan untuk masyarakat umum. Rumah sakit ini berlokasi di Jl.Pendopo 45 Sembayat, Manyar, Gresik dengan luas tanah 16.327 m2 dan luas bangunan 3.487,43 m2. suatu daerah pemukiman dengan berpenduduk masyarakat sekitar yang berdekatan juga dengan lingkungan usaha bidang perdagangan dan perindustrian. Walaupun demikian Rumah Sakit Fathma Medika menyediakan berbagai fasilitas untuk perawatan kesehatan dengan dukungan teknologi kedokteran yang modern serta tim medis yang profesional dan memiliki keahlian di bidangnya dengan reputasi medis yang tidak perlu diragukan. Kesemuanya itu ditunjang dengan perawatan yang profesional dan didukung oleh lingkungan yang nyaman. Kapasitas tempat tidur di Rumah Sakit Fathma Medika adalah sebanyak 121 TT.
Dokter – dokter spesialis yang ahli di bidangnya dapat dipilihkan oleh RS untuk penderita. Penderita atau keluarga dapat memilih sendiri dokter spesialis untuk merawatnya, dengan dukungan tenaga sebanyak 350 orang baik medis, para medis maupun non medis. Fasilitas pelayanan rawat jalan meliputi: Poli Penyakit Dalam, Poli Kebidanan dan Kandungan, Poli Anak, Poli Bedah, Poli Jantung, Poli Saraf, Poli Paru, Poli Gigi, Poli KIA dan Poli Spesialis lainnya. Selain itu Rumah Sakit Fathma Medika juga didukung oleh penunjang medis seperti: Laboratorium, Pemeriksaan Radiologi (USG, X-foto dll), Pelayanan Gawat Darurat (IGD) 24 jam dan Pelayanan Obat, sedangkan fasilitas Pelayanan Rawat Inap siap menerima penderita selama 24 jam sehari dengan dukungan 2 ambulance dan dokter serta para medis yang terlatih, dimana penderita akan dilayani dengan ramah dan penuh perhatian. Sejalan dengan era globalisasi, Rumah Sakit Fathma Medika terus menyesuaikan serta mengantisipasi berbagai perubahan dengan mengembangkan proses yang berkelanjutan, dapat dipercaya, dipertanggungjawabkan serta menjawab tantangan yang akan terjadi melalui penataan manajemen perumah sakitan yang memadai.
VISI
Menjadikan Rumah Sakit Fathma Medika sebagai rumah sakit rahmatan lil'alamin yang memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Gresik dan sekitarnya.
MISI
- Memberikan pelayanan prima berdasarkan nilai budaya Islami
- Menyelenggarakan pelayanan kesehatan dan rujukan bermutu, mengutamakan keselematan pasien, dan menjangkau seluruh masyarakat
- Menyediakan sarana prasana yang berkualitas sesuai kebutuhan pelayanan disemua bidang secara berkesinambungan
- Menyediakan tenaga professional, berkompetensi, berdedikasi dan mempunyai integritas tinggi