Profil PT Mutiara Bunda (RSU Islami Mutiara Bunda)
Profil Perusahaan / Lembaga: PT Mutiara Bunda (RSU Islami Mutiara Bunda)
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan:
Dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan ibu dan anak di wilayah Kecamatan Tanjung dan sekitarnya, hal yang menjadi dasar pertimbangan Bapak dr.H.Noor Fauzan Mz,Sp.OG selaku Komisaris Utama PT. Mutiara Bunda untuk mewujudkan harapan masyarakat dalam hal pemenuhan kebutuhan pelayanan kesehatan Ibu dan Anak. Maka dari itu Bapak dr.H.Noor Fauzan Mz,Sp.OG mendirikan Rumah Sakit Ibu dan Anak Mutiara Bunda guna melayani masyarakat di wilayah Brebes bagian barat dan sekitarnya. Dengan adanya rumah sakit ini diharapkan masyarakat dapat memperoleh pelayanan kesehatan rujukan secara lebih cepat. Dengan demikian Angka Kematian Ibu ( AKI ) akibat “3T” (Terlambat mengambil keputusan, Terlambat Transportasi dan Terlambat mendapat penanganan dokter ahli) dapat berkurang. Di samping itu dengan meningkatnya derajat kesehatan ibu maka kesejahteraan anak dapat juga ditingkatkan, baik selama ia masih dalam kandungan maupun setelah ia dilahirkan dan dibesarkan.
Kebutuhan akan pelayanan kesehatan Ibu dan Anak yang layak dan memadai bagi masyarakat Kecamatan Tanjung dan sekitarnya sangat tinggi, dapat dilihat dari tingginya angka hunian di Unit Pelayanan Kesehatan (UPK) di Kecamatan Tanjung dan sekitarnya. Hal tersebut bisa dikarenakan dalam lingkungan Kecamatan Tanjung dan sekitarnya belum tersedianya sarana kesehatan yang memiliki fasilitas pelayanan dan tenaga yang lebih lengkap dengan jarak yang terjangkau dengan mudah. Sebelum berdirinya Rumah Sakit Ibu dan Anak Mutiara Bunda, masyarakat Kecamatan Tanjung dan sekitarnya harus menempuh jarak yang cukup jauh guna mendapatkan pelayanan kesehatan yang lebih lengkap.
Pada tanggal 07 Pebruari 2005 Rumah Sakit Ibu dan Anak Mutiara Bunda mulai resmi beroperasi melayani masyarakat, yang membutuhkan pelayanan kesehatan khususnya kesehatan ibu dan anak.
Seiring dengan perkembangan dan permintaan masyarakat akan pelayanan kesehatan umum maka sejak bulan Januari 2018 RSIA Mutiara Bunda berubah status menjadi RSU Islami Mutiara Bunda. Dengan demikian pelayanan di RSU Islami Mutiara Bunda terdiri dari pelayanan rawat jalan dan rawat inap kandungan dan kebidanan, anak, penyakit dalam, bedah, paru, fisioterapi, umum, gigi dan mulut.
VISI
Terwujudnya Rumah Sakit Yang Berazaz Islami, Profesional Dan Berkualitas
MISI
- Menjadi Rumah Sakit Unggulan Dan Andalan Masyarakat
- Menciptakan Lingkungan Kerja Agamis Yang Menyenangkan Dan Inovatif