Profil PT Petrokimia Kayaku

Gambar PT Petrokimia Kayaku

Profil Perusahaan / Lembaga - PT. Petrokimia Kayaku
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan

PT Petrokimia Kayaku adalah Perusahaan yang bergerak di sektor agrokimia yang menghasilkan produk utama berupa pestisida, pupuk hayati, probiotik ternak dan sejumlah produk lain. Produk-produk PT Petrokimia Kayaku telah diakui sesuai Standar Internasional FAO - specified for plant protection products, sehingga memenuhi standar keamanan bagi tanaman pertanian.

Komitmen PT Petrokimia Kayaku untuk senantiasa mendukung perkembangan sektor pertanian dan perkebunan di Indonesia diwujudkan dengan pemanfaatan teknologi modern dalam proses produksinya, sehingga menghasilkan produk yang berkualitas dan ramah lingkungan.

Saat ini PT Petrokimia Kayaku didukung oleh 150 orang pegawai tetap. Sebagian merupakan tenaga pemasaran lapangan yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Seluruh pegawai memiliki kompetensi yang tinggi di bidangnya dan telah menjalani berbagai pelatihan di lembaga pelatihan baik di dalam maupuan di luar negeri.

Hingga 41 tahun sejak berdirinya Perusahaan, PT Petrokimia Kayaku telah memiliki 14 Area Manager, 25 Asisten Area Manager dan 120 Field Assistant. Didukung lebih dari 166 Distributor dan 5000 kios yang tersebar di seluruh Indonesia, PT Petrokimia Kayaku bahkan mengekspor produk hingga ke Malaysia dan Bangladesh.

Didukung lebih dari 159 Petugas Pemasaran berpengalaman yang tersebar di tiap propinsi dan kabupaten di hampir seluruh wilayah Republik Indonesia. Dan masing-masing area dipimpin oleh seorang Area Manager. Jaringan pasar Domestik didukung oleh lebih dari 166 distributor dan lebih dari 5000 kios. Adapun pengembangan pasar ditangani oleh kantor pusat.

PT Petrokimia Kayaku memiliki 12 fasilitas produksi yang menjadi elemen penting dalam memproduksi produk yang berkualitas dan aman bagi lingkungan. Didukung teknologi modern yang memenuhi standar, fasilitas produksi PT Petrokimia Kayaku mampu memproduksi beragam formulasi pestisida seperti emulsifiable concentrate, soluble liquid, granule, tepung, suspension concentrate dan umpan siap pakai.

Tak berhenti utilisasi fasilitas produksi dengan mesin canggih dan modern, PT Petrokimia Kayaku secara periodik mengembangkan unit kerja dan pabriknya guna mengoptimalkan kapasitas dan kinerja produksi perusahaan. Hingga saat ini PT Petrokimia Kayaku dikenal dalam menghasilkan produk agrokimia yang kaya jenis dan kaya manfaat sesuai dengan kebutuhan petani.

PT Petrokimia Kayaku memiliki fasilitas riset berupa kebun percobaan, rumah kaca dan laboratorium. Fasilitas laboratorium terdiri dari laboratorium kimia dan biologi serta laboratorium untuk pengujian efikasi pestisida. Dalam rangka mengembangkan produk, PT Petrokimia Kayaku mematuhi peraturan pemerintah dan perundang-undangan yang berlaku, mematuhi standard international yang relevan serta ikut menjaga kelestarian lingkungan hidup dimanapun perusahaan menjalankan kegiatan usahanya.

Umumnya setiap produk pestisida memiliki keterbatasan umur teknis yang ditandai oleh terjadinya resistensi dan resurgensi organisme pengganggu tanaman atau timbulnya dampak negatif terhadap lingkungan hidup setelah digunakan dalam waktu tertentu.

Apabila keadaan diatas menimpa suatu pestisida maka dapat dipastikan umur pestisida tersebut akan berakhir. Oleh karena itu, kegiatan penelitian dan pengembangan dalam industri pestisida memiliki peranan sangat penting untuk menghasilkan produk-produk baru agar perusahaan tetap dapat bertahan hidup.

Kegiatan Penelitian dan Pengembangan di PT Petrokimia Kayaku dirintis sejak tahun 1980 dan setahun kemudian seluruh fasilitas dapat diwujudkan yang penggunaannya diresmikan oleh Mr H. Sakano, President of Nippon Kayaku Co. Ltd. Japan pada tanggal 26 Juni 1981.

Kegiatan utama Penelitian dan Pengembangan adalah melakukan pengembangan produk-produk baru baik dari hasil penelitian sendiri maupun yang berasal dari perusahaan-perusahaan di luar dan dalam negeri yang memiliki potensi untuk dikembangkan di Indonesia. Hingga kini sudah banyak produk yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Dengan memiliki produk yang beragam dan berlapis, maka PT Petrokimia Kayaku senantiasa dapat terhindar dari berbagai dampak yang tidak menguntungkan karena adanya perubahan kebijakan pemerintah dan perubahan iklim usaha di bidang pestisida.

VISI
Menjadi penyedia pestisida dan sarana produksi lain dalam industri pertanian yang paling dipercaya.

MISI
Memuliakan dan meningkatkan kesejahteraan para pelaku industri pertanian dengan menyediakan pestisida dan sarana produksi pertanian lainnya yang bermutu tinggi, peduli terhadap lingkungan serta mengutamakan Keselamatan dan Kesehatan Kerja.

Lokasi: Jl. Jendral Ahmad Yani, PO Box 107 Gresik, Jawa Timur - 61119
Peta:

Lowongan Kerja dari PT Petrokimia Kayaku