Profil PT Propertree Investa Cendekia

Gambar PT Propertree Investa Cendekia

Profil Perusahaan / Lembaga - PT Propertree Investa Cendekia
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan

Propertree adalah perusahaan teknologi finansial yang melayani pendanaan proyek properti yang menghubungkan Mitra Developer dengan masyarakat secara digital. Kami melakukan digitalisasi inklusi pada pendanaan properti yang padat modal menjadi ritel yang lebih terjangkau bagi pendana.

Visi Kami
Menjadi perusahaan terkemuka dan terbaik di Indonesia yang unggul dalam bidang properti untuk memberikan nilai tambah ekonomi (value added) melalui investasi berkelanjutan (sustainable growth) sehingga dapat menciptakan produk-produk properti yang berkualitas tinggi (market oriented) serta mampu tumbuh dan besar bersama pada segenap stakeholders (growing together)

Misi Kami

  • Memberikan nilai tambah dan keuntungan untuk para investor, developer, kontraktor, pemerintah, pemilik lahan, agen dan masyarakat luas yang terdampak pembangunan proyek-proyek kami
  • Membangun kemandirian ekonomi secara berkelanjutan dan mempunyai nilai tambah untuk mengatasi backlog rumah yang semakin melebar di Indonesia
  • Memilih investasi yang aman dan strategis untuk menghasilkan imbal hasil optimal bagi para stakeholders guna menggerakkan roda perekonomian
  • Investasi pada sektor rill (properti) untuk menopang ketahanan ekonomi dan membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya
  • Berkontribusi dalam menciptakan inklusivitas keuangan serta menumbuhkan ekonomi melalui pembangunan proyek properti di seluruh daerah Indonesia
  • Perusahaan dikelola oleh SDM yang profesional dengan menjalin kerjasama dengan mitra-mitra usaha yang sudah memiliki kredibilitas dan integritas di bidang properti
  • Melakukan mitigasi resiko yang baik agar membuat investasi aman dan terpercaya
  • Memiliki proyek properti yang sudah matang dan sistem kemitraan yang sudah memiliki portofolio yang baik
Lokasi: MENARA HIJAU, Lantai 7 - Suite 702. Jl. MT. Haryono Kav. 33, Pancoran, Jakarta Selatan 12770
Peta: