Profil SMP SMA Insan Cendekia Boarding School Sukoharjo
Profil Perusahaan / Lembaga - SMP SMA Insan Cendekia Boarding School Sukoharjo
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan
Cendekiawan Beradab, Lejitkan Minat & Bakat! Junior & Senior High School Islamic Boarding School BERTAQWA CERDAS BERKARAKTER Rabbij'alnii muqiimassholaati wa min dzurriyyati robbanaa wa taqabbal du'aa... Robbighfirliii wa li wa li dayyaa walil mu'miniina yauma yaquumul hisaab!
SMP & SMA Insan Cendekia, sekolah yang memadukan imtaq dan iptek sehingga menjadikan murid-muridnya berotak Jerman namun berhati Makkah yang berlokasi di area Kecamatan Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo Provinsi Jawa Tengah.
SMP-SMA Insan Cendekia Boarding School Sukoharjo juga Berkomitmen untuk Menanamkan Kurikulum Adab yang meliputi adab Salam, Sopan, Sapa, Bersih, & Rapi.
VISI
Terbentuknya generasi muda Islam yang bertaqwa, cerdas, dan berkarakter.
MISI
- Membimbing murid untuk memahami ajaran Islam yang komprehensif sesuai AlQuran dan Sunnah agar memiliki komitmen untuk menjalankan ajaran Islam
- Membantu murid menjadi pribadi yang mencintai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, serta mengembangkan potensi diri secara optimal agar menjadi manfaat atas diri dan lingkungannya
- Menyelenggarakan sistem pendidikan yang mendukung tumbuh kembangnya jiwa kepemimpinan dan ketrampilan hidup murid