Profil UniMedika Hospitals Group

Gambar UniMedika Hospitals Group

Profil Perusahaan / Lembaga: UniMedika Hospitals Group
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan:

UniMedika Hospitals Group didirikan pada Januari 2018 dengan aspirasi menjadi penyedia jasa kesehatan yang memiliki reputasi unggulan pada bidang-bidang layanan sesuai dengan kebutuhan komunitas. Kami membangun jejaring Rumah Sakit UniMedika dengan memprioritaskan daerah-daerah yang masih kekurangan bed rawat inap, namun memiliki potensi: dokter spesialis pada 5 pelayanan medis spesialis dasar, dan daerah padat penduduk. UniMedika Hospitals Group akan menampilkan fasilitas rumash sakit yang modern dan menjadikan pasien sebagai focus utama.

Didukung oleh private equity ternama, Falcon House Management, kami menyadari kebutuhan fasilitas kesehatan di Indonesia sangat besar. Dari awal 2015, telah dilakukan studi dalam persiapan mengakusisi rumah sakit- rumah sakit yang memenuhi criteria diatas. Ditambah dengan Jaminan Kesehatan Nasional 2014, kami mendukung program pemerintah dalam mengisi kesenjangan kesehatan pada masayarakat yang sebelumnya tidak dapat menikmati pelayanan kesehatan yang berkualitas seperti: fasilitas yang bersih dan nyaman, pelayanan terpadu yang akurat, dan alur pasien yang efektif dan efisien. Falcon House Management juga terlibat dalam mengelola portfolio bidang kesehatan di luar UniMedika Hospital Group seperti Brawijaya Hospitals Group dan non bidang kesehatan seperti: The Harvest Patissier & Chocolatier, Ismaya Grup, dan lainnya.

Visi
UniMedika Hospitals Group memiliki sikap yang positif dalam memberikan pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat baik umum ataupun pengguna JKN lebih khusus BPJS dan pengguna jaminan lainnya.

Misi

  1. Fokus dalam proses pelayanan yang cepat dan terpadu
  2. Mengutamakan kenyamanan pasien, keluarga, dan pengunjung
  3. Menyediakan pelayanan medis yang berkualitas
Lokasi: Tokopedia Care Tower Unit 11 Lantai 20, Jl. Lingkar Luar Barat Blok A no. 1 Rawa Buaya - Cengkareng
Peta: