Profil Universitas Pignatelli Triputra

Gambar Universitas Pignatelli Triputra

Profil Perusahaan / Lembaga: Universitas Pignatelli Triputra
Deskripsi Perusahaan / Kelembagaan:

Universitas Pignatelli Triputra dibentuk dari penggabungan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi ST Pignatelli di Kota Surakarta dan Akademi Bahasa Asing ST Pignatelli Triputra di Kota Surakarta.

Kampus STIE ST. Pignatelli Surakarta merupakan Lembaga Pendidikan Tinggi Akuntansi Swasta Katholik Pertama dan Tertua di Kota Surakarta. Kampus ini telah memiliki Gedung Sendiri dan berdiri diatas tanah seluas -/+ 15.000 m2 dengan lokasi yang strategis dan mudah dijangkau. Sampai dengan saat ini STIE ST. PIGNATELLI Surakarta telah melakukan -/+ 5.000 Mahasiswa baik Sarjana Strata I (S-1) maupun Diploma III (D-3)

Akademi Bahasa Asing St. Pignatelli didirikan di Surakarta pada tanggal; 16 Januari 1968 dihadapan notaris R. Soegondo Notodisoerjo dengan badan hukum no. Akte 55 menyusul berdirinya Yayasan Santo Yosef Maria Pignatelli pada tanggal 27 Januari 1968. Perintis berdirinya Yayasan Santo Yosef Maria Pignatelli ini adalah RM Hadrianus Kusumomarjono.

Lokasi: Jl. Duwet I Karangasem Laweyan PO BOX 227 Surakarta
Peta: